Nov 26, 2024
spot_img

7 Waralaba Apotek Lokal yang Menjanjikan

Waralaba apotek adalah bisnis kerja sama antara pemilik merek, produk, atau sistem operasional kepada pihak kedua dengan memberikan hak izin pemakaian merek beserta berbagai fasilitas lainnya.

Bisnis waralaba ini mirip dengan atau bahkan sama dengan sistem franchise lainnya.

Tapi tahukah kamu bahwa waralaba apotek menjadi peluang bisnis yang menarik karena berpotensi menjangkau pasar yang luas.

Rekomendasi Waralaba Apotek Murah di Indonesia:

1. Waralaba Apotek Viva Generik

2. Apotek dan Klinik Kimia Farma

3. Waralaba Apotek K24

4. Griya Farma

5. Apotek F21

6. Apotek Griya Farma

7. Apotek Century Pharma

Kenali Peluang Bisnis Waralaba Apotek Beserta Keuntungannya

Meski jarang menjadi perbincangan, jika dipikir-pikir lagi apotek memang tidak pernah mati dan selalu lekang oleh waktu.

Bagaimana tidak, kebutuhan obat-obatan dan alat kesehatan akan selalu ada dan meningkat dari waktu ke waktu.

Karena sewaktu-waktu orang juga bisa sakit dan membutuhkan obat-obatan sebagai pertolongan pertama. Tentu saja mereka akan langsung mencari apotek terdekat.

Apalagi apotek tidak berdiri di suatu daerah sebanyak usaha makanan. Tidak jarang pada suatu daerah hanya berdiri satu hingga dua apotek saja.

Sehingga masyarakat yang membutuhkan obat atau alat kesehatan tidak bisa berpikir panjang untuk mempertimbangkan akan menuju apotek yang mana.

Meskipun tidak ada waralaba apotek murah dengan modal yang terjangkau, banyak keuntungan lainnya yang bisa didapatkan seseorang jika berbisnis waralaba atau franchise apotek.

Buka Usaha cuma Modal HP #MudahBukaUsaha

Ingin memiliki usaha tetapi khawatir tentang cara memulainya? Tanpa petunjuk jelas, mendirikan usaha bisa berisiko dan membingungkan.

Pilih usaha waralaba! Langkah awal bisnis dengan sistem terstruktur, dukungan berkelanjutan, dan kesuksesan yang lebih pasti! Ingin jalani usaha lainnya yang menguntungkan?

Daftar Reseller Pasti Untung

Dengan bergabung menjadi pemilik waralaba apotek, kamu dapat memanfaatkan merek yang sudah dikenal oleh masyarakat luas. Apalagi dalam bisnis jual beli obat-obatan, kepercayaan dan kredibilitas konsumen menjadi aspek yang sangat penting.

Kamu akan mudah dan cepat memperoleh kepercayaan konsumen jika bermitra dengan waralaba apotek yang sudah terkenal dan dipercaya.

Selain itu, biasanya pemilik waralaba apotek akan mendapatkan keuntungan dari pihak franchisor seperti pendampingan dalam menjalankan bisnis.

Kamu tertarik ingin mencoba bisnis waralaba apotek?

Ada banyak merek apotek yang membuka franchise apotek. Sebagai bahan pertimbangan untuk memulai bisnis ini, yuk cari simak informasi di bawah ini.

Rekomendasi Waralaba Apotek Murah di Indonesia

1. Waralaba Apotek Viva Generik

Sumber: Google.com/bersosial

Viva Generik atau Viva Health adalah salah satu layanan kesehatan berupa apotek yang sudah berdiri sejak tahun 2023.

Hingga saat ini apotek Viva Generik sudah berdiri lebih dari 130 cabang di Pulau Jawa seperti di Yogyakarta, Jawa Timur dan Bali.

Yang menjadikan bisnis waralaba ini diminati banyak konsumen adalah karena 50% cabang sudah dilengkapi dengan praktik dokter umum dan dukungan lebih dari 1.000 karyawan.

Pastinya apotek ini juga sudah melayani lebih dari 5 juta pelanggan setiap tahunnya, mulai dari kebutuhan obat dan pengecekan kesehatan.

Namun saat ini belum ada keterangan lebih lanjut mengenai harga franchise dan cara bermitra dengan apotek Viva Generik .

Untuk mengetahui lebih lanjut bisa kunjungi langsung website resmi Apotek Viva Generik.

2. Apotek dan Klinik Kimia Farma

Sumber: Google.com/bersosial

Siapa yang tidak kenal dengan apotek Kimia Farma? Apotek ini termasuk Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang punya sejarah panjang.

Alasan kenapa disebut begitu karena apotek ini sudah berdiri sejak era penjajahan Belanda, yaitu tahun 1817.dengan naman NV Chemicalien Handle Rathkamp.co.

Dari data terakhir tahun 2022 lalu kini apotek Kimia Farma sudah punya lebih dari 1.300 cabang yang tersebar di 200 kabupaten dan kota di seluruh Indonesia.

Sebenarnya apotek Kimia Farma sudah tidak membuka bisnis secara waralaba sejak tahun 2017.

Namun bagi yang ingin gabung kemitraan bisa juga bergabung dengan sistem waralaba KSO (Kerjasama Operasional).

Calon mitra hanya perlu sediakan tempat untuk operasional bisnis, nantinya Kimia Farma sendirilah yang akan merenovasi tempat tersebut.

Dengan ini penyedia tempat akan mendapatkan keuntungan 3 persen dari omzet di luar pajak .

Tentunya tempat tersebut harus punya lokasi yang strategis dan sudah punya izin usaha.

Berikut adalah cara daftar waralaba apotek Kimia Farma:

Mengisi formulir tertulis atau melalui aplikasi

Mengikuti presentasi apotek

Tanda tangan MOU dengan pihak Kimia Farma

Menentukan lokasi apotek

Tanda tangan perjanjian kerjasama dengan pembayaran investasi

Saat pra operasional mitra akan didampingi oleh Kimia Farma

Menjalankan training awal

Pembukaan outlet Kimia Farma.

3. Waralaba Apotek K24

Selain Kimia Farma, apotek K24 juga banyak dikenal masyarakat karena jam operasionalnya selama 24 jam sesuai dengan namanya.

Dikutip dari Kompas, apotik ini sudah punya lebih dari 550 cabang yang tersebar di 112 kabupaten dan kota di Indonesia.

Modal awal sendiri menjadi waralaba apotek K24 terbilang merogoh kocek dalam, yaitu berkisar Rp1,2 Miliar untuk gerai 60 meter persegi.

Namun harga iin sudah termasuk biaya franchise fee, sewa bangunan selama 3 tahun, renovasi barang, tok obat, papan nama gerai untuk eksterior, interior dan mebel.

Selain itu mitra juga bisa mendapatkan sistem software IT, modal kerja selama 6 bulan, inventaris gerai, biaya pelatihan awal dan perizinan.

Lalu bagaimana cara mengajukan sebagai mitra? Caranya bisa hubungi langsung 081212012424 atau langsung ke situs resminya di www.apotek-k24.com.

4. Griya Farma

Kalau mendengar kata “Griya”, yang terbesit dalam pikiran kamu kemungkinan besar adalah tempat pusat perbelanjaan bukan?

Tapi ternyata kini Griya juga membuka bisnis apotek secara waralaba sejak tahun 2012. Meski demikian apotek griya sebenarnya sudah ada sejak tahun 2005 di Kota Bandung.

Saat ini Apotek Griya Farma sudah ada 12 cabang yang sudah tersebar di kota besar seperti Bandung, Yogyakarta dan daerah Jabodetabek.

Modal awal menjadi mitra waralaba berkisar Rp375 juta hingga Rp1 Miliar.

Namun dengan harga ini bisa balik modal selama 2.5 – 3.5 tahun.

5. Apotek F21

Sumber: google.com/bersosial

Franchise apotek murah berikutnya adalah apotek F21.

Apotek F21 menyediakan lowongan bisnis waralaba apotek dengan modal investasi sebesar Rp 300 juta – Rp 350 juta.

Lantas apa saja yang akan anda dapatkan dengan modal investasi tersebut?

Franchise apotek F21 memberikan fasilitas berupa bantuan manajemen, pendampingan, training, furniture, dekorasi, stok obat dan sebagainya.

Berikut adalah kelebihan franchise apotek F21.

Mendapatkan macam obat-obatan

Layanan cek tensi darah

Cek kolesterol dan gula darah,

Cek kadar lemak,

Layanan cek hemogoblin

Cek asam urat dan lainnya

Berpeluang omset Rp 80 – Rp 120 juta per bulannya

BEP selama 3 hingga 4 tahun

Royalty fee sebesar 1 persen dari seluruh omset

6. Apotek Griya Farma

Franchise apotek murah berikutnya yaitu ada apotek Griya Farma.

Apotek ini memiliki tagline “Rumah Sehat Kita” mulai membuka bisnis kemitraan sejak tahun 2012.

Untuk yang ingin bergabung tentu mendapatkan penawaran dua paket yaitu entrepreneur yang ingin menjadi pengelola usaha apotek.

Sedangkan paket kemitraan satu lagi yaitu paket investor dimana pihak pusat berperan sebagai pengelola dan mitra berperan sebagai investor.

Biaya paket kemitraan entrepreneur yaitu sekitar Rp 375 juta, dan harga paket kemitraan investor yaitu sebesar Rp 400 juta.

Lantas apa saja yang dapat anda peroleh dari modal investasi tersebut?

Biaya franchise apotek selama 5 tahun

Stok obat awal

Pelatihan dan bimbingan karyawan

Fasilitas dan dukungan lainnya.

Biaya royalti sebesar 1,5% dari profit per bulannya

Profit usaha dibagi hasil 50:50 untuk pihak franchisor atau pewaralaba

7. Apotek Century Pharma

Sumber: google.com/bersosial

Berikutnya ada apotek Century Pharma yang telah melayani lebih dari 20 tahun masyarakat Indonesia.

Century Pharma sendiri menjadi apotek yang konsisten dalam memberikan obat dan produk kesehatan berkualitas tinggi.

Nah, bagi anda yang memutuskan untuk bergabung dalam usaha kemitraannya bisa mengambil paket usaha seharga Rp 400 juta.

Tentunya ada syarat yang mesti anda penuhi yaitu mempersiapkan lahan paling tidak 48 m2.

Berikut kelebihan menjalankan waralaba apotek Century Pharma:

Tenaga kerja yang profesional

Produk obat yang bermerek dan berkualitas

Teknologi terkini yang dapat menunjang pekerjaan karyawan

Sebagai apotek yang ternama

Dari beberapa merek apotek yang membuka peluang bekerja sama sebagai mitra, memang akan butuh modal yang sangat besar.

Namun walaupun tidak ada franchise apotek murah, modal besar yang dikeluarkan oleh pebisnis untuk waralaba apotek akan setara bahkan berkali lipat lebih tinggi keuntungannya ketika bisnis tersebut dijalankan.

Demikianlah artikel terkait waralaba apotek dengan peluang bisnisnya yang menggiurkan. Semoga bermanfaat dan menjadi bahan pertimbangan kamu jika tertarik untuk memulai bisnis franchise apotek ini.

 

Artikulli paraprak
Artikulli tjetër

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Berita Terbaru

sakarya bayan escort escort adapazarı odunpazarı escort